Home » Agar Ramadhan Tahun Ini Lebih Baik, Ini Bekalnya
Ceramah Singkat Materi Penyuluh Agama Pengajian online

Agar Ramadhan Tahun Ini Lebih Baik, Ini Bekalnya

Allah SWT, selalu mengingatkan kepada umatnya agar bersyukur dan hari ini lebih baik dari hari sebelumnya. Perubahan ke arah yang lebih baik atau maju/progresif tentu bukan sekedar keinginan dan angan-angan belaka. Maka, perlu usaha/ikhtiar dalam mewujudkanya.

Allah berfirman dalam QS Ibrahim/14 ayat 7 dan QS al Hasyr/59 ayat 18.

وَاِذْ تَاَذَّنَ رَبُّكُمْ لَىِٕنْ شَكَرْتُمْ لَاَزِيْدَنَّكُمْ وَلَىِٕنْ كَفَرْتُمْ اِنَّ عَذَابِيْ لَشَدِيْدٌ ٧

Artinya: (Ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), sesungguhnya azab-Ku benar-benar sangat keras.” Ibrahim ayat 7

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوا اتَّقُوا اللّٰهَ وَلْتَنْظُرْ نَفْسٌ مَّا قَدَّمَتْ لِغَدٍۚ وَاتَّقُوا اللّٰهَ ۗاِنَّ اللّٰهَ خَبِيْرٌ ۢبِمَا تَعْمَلُوْنَ ١٨

Artinya : “Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat). Bertakwalah kepada Allah. Sesungguhnya Allah Mahateliti terhadap apa yang kamu kerjakan” al Hasyr 18.

Bulan Ramadhan disambut dengan ikhlas dan Niat Karena Allah

Dari Abu Dawud dan Nasai, Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya Allah tidak menerima amal perbuatan kecuali dilakukan dengan ikhlas dan mengharap ridha-Nya”. (HR. Abu Dawud dan Nasa’i).

Rasulullah bersabda: “Sesungguhnya setiap amal perbuatan tergantung dari niatnya. Dan sesungguhnya setiap orang (akan dibalas) berdasarkan apa yang dia niatkan.” (HR Al-Bukhari dan Muslim).

Raih Ibadah Ramadhan dengan Ilmu yang cukup

Dengan memiliki bekal ilmu yang cukup, insyaallah derajat sebagai manusia yang bertaqwa dapat diraih. Pendeknya, tujuan berpuasa Ramadhan adalah untuk membentuk manusia yang bertaqwa, yakni insan yang tunduk dan taat melaksanakan perintah-perintah dan larangan Allah SWT. Dan kerena, Ilmu akan menuntun kita dalam beribadah yang benar.

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُوْنَۙ ١٨٣

Artinya : “Wahai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa” (QS al Baqoroh/2 ayat 183).

Derajat Taqwa adalah merupakan proses, untuk itu, salah satunya adalah Kita harus banyak membaca dan mengikuti pengajian-pengajian atau Majelis Taklim untuk menambah referensi dan pemahaman ilmu agama.

BACA JUGA : https://www.bekalbaik.com/2021/04/23/ngabuburit-arti-dan-tujuanya/

Berdoa memohon kepada Allah agar dipertemukan dan bisa meraih Ramadhan dengan Maksimal.

Allah berfirman dalam surah al Gafir/40 ayat 60.

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُوْنِيْٓ اَسْتَجِبْ لَكُمْ ۗاِنَّ الَّذِيْنَ يَسْتَكْبِرُوْنَ عَنْ عِبَادَتِيْ سَيَدْخُلُوْنَ جَهَنَّمَ دَاخِرِيْنَ ࣖ ٦٠

Artinya : “Tuhanmu berfirman, “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu (apa yang kamu harapkan). Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri tidak mau beribadah kepada-Ku akan masuk (neraka) Jahanam dalam keadaan hina dina.”

BACA JUGA : https://www.bekalbaik.com/2021/04/17/ini-keberkahan-saat-sahur-dan-buka-puasa/

Bersyukur dan bergembira karena bertemu dengan bulan Ramadhan.

Bersykur kareana akan bertemu dan bisa bertemu dengan Ramdhan, dalil umunya seperti tertulis di atas QS Ibrahim ayat 7.

Dari Abu Hurairah ra, Nabi SAW bersabda:

عن أبي هريرة قال قال رسول الله صلى الله عليه و سلم يبشر أصحابه قَدْ جَاءَكُمْ رَمَضَانُ شَهْرٌ مُبَارَكٌ اِفْتَرَضَ اللهُ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ تُفْتَحُ فِيْهِ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ وَيُغْلَقُ فِيْهِ الْجَحِيْمِ وَتُغَلُّ فِيْهِ الشَّيَاطِيْنُ فِيْهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ مَنْ حُرِمَ خَيْرَهَا فَقَدْ حُرِمَ “

Artinya : “Dari Abi Hurairah, beliau berkata: Rasulullah saw memberi berita gembira kepada shahabat-shahabat beliau, telah datang Bulan Ramadhan, bulan penuh berkah. Allah mewajibkan kalian untuk berpuasa pada bulan itu. Di bulan itu itu pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup, para setan diikat dan pada bulan itu pula terdapat satu malam yang nilainya lebih baik dari seribu bulan. Siapa yang dihalangi mendapatkan kebaikan di malam itu berarti ia telah tehalang” (HR. Ahmad).

Demikian, tulisan singkat agar Ramadhan tahun ini lebih baik, dan semoga bermanfaat, aamiin

.

About the author

IES

Add Comment

Click here to post a comment

Jadwal Sholat :


jadwal-sholat

Kalender Masehi – Hijriyah

Masehi HijriyahPerhitungan pada sistem konversi Masehi – Hijriah ini memungkinkan terjadi selisih H-1 atau H+1 dari tanggal seharusnya untuk tanggal Hijriyah